PERAYAAN PERINGATAN HARI KESEHATAN NASIONAL KE 51 BALAI LITBANG P2B2 BANJARNEGARA

12227604_10207913568027525_6433695286319835398_n

Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke 51 di Balai Litbang P2B2 Banjarnegara dilaksanakan dengan meriah. Rangkaian acara dimulai dari Rabu 11 November 2015 yaitu kunjungan Wisata Ilmiah dari TK Kaffah Banjarnegara kemudian dilanjutkan pada tanggal 12 November 2015 dengan acara Jalan sehat dan Resepsi HKN di Dinas Kesehatan Kabupaten Banjarnegara yang diikuti oleh Kepala Balai dan Pejabat struktural. Sedangkan kegiatan perayaan peringatan HKN di Balai Litbang P2B2 Banjarnegara sendiri dilakukan secara meriah pada tanggal 12 November 2015, yaitu di mulai Apel Olah raga pagi yang di ikuti oleh seluruh staf Balai Litbang P2B2 Banjarnegara yang di bagi menjadi 7 Tim yang akan mengikuti setiap rangkaian lomba yang di adakan.

Sebelum apel olah raga pagi di tutup setiap tim berkesempatan menampilkan yel-yel tim yang akan dinilai oleh tim juri. Lomba selanjutnya adalah Lomba Tenis Meja, Lomba Maraton Kesehatan, dan lomba menangkap tikus. Acara dilanjutkan di studio multimedia Balai Litbang Banjarnegara dengan acara syukuran HKN (Tumpengan) dan Lomba menyanyi mars Hidup sehat. Lomba menyanyi Individu diikuti oleh semua serta pentas seni. Dan di akhir acara ditutup dengan pengumuman lomba pemenang, serta penyerahan hadiah dan dokumentasi bersama.

Apel olah raga pagi
Apel olah raga pagi
12243052_10207913601588364_6965169708843419632_n
Lomba Yel-Yel Tim
12243528_10207913577067751_7763858426761198147_n
Lomba Maraton Kesehatan
11045300_10207913580467836_2555246320400915012_n
Lomba Menyanyi Mars Hidup Sehat
11222000_10207913581667866_7399248926885537935_n
Acara syukuran HKN (Tumpengan)
12250147_10207913598028275_6606979808115923818_n
Penyerahan Hadiah Kepada Pemenang Lomba